Danlanal Semarang Berangkatkan 15 Caba PK TNI AL untuk Pantuhir Pusat di Lapetal Malang

Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Semarang Kolonel Laut (E) Joko Andriyanto, S.T., M. Tr. Hanla., M.A.P., memberikan pengarahan dan motivasi kepada para CABA PK TNI AL Tahun 2023 pendaftaran Sub Panda Lanal Semarang di Mako Lanal Semarang Jl. R.E Martadinata No.12 Tawangsari Kota Semarang. Senin (25/9/2023).

Dalam arahannya Komandan Lanal Semarang menyampaikan kepada para Casis agar selalu menjaga kesehatan, baik secara fisik maupun mental, tetap semangat dan yakin percaya diri dalam mengikuti test selanjutnya. Berusahalah semaksimal mungkin dan selalu berdoa agar lancar dan mudah mengikuti seleksi, karena para Casis masih akan mengikuti test lanjutan ditingkat pusat dan akan bersaing dengan para calon yang lain seluruh Indonesia.

Sebanyak 15 orang CABA PK TNI AL Tahun 2023 yang dinyatakan lolos seleksi di tingkat daerah dan diberangkatkan dari Mako Lanal Semarang menuju Surabaya untuk menerima pengarahan dari Komandan Lantamal V Laksanakan Pertama TNI Eko Wahjono dan selanjutnya akan diberangkatkan menuju Lapetal Malang untuk mengikuti seleksi tingkat pusat.

Terlihat dalam pelepasan keberangkatan, orang tua dan keluarga casis yang turut menghantarkan dan memberikan doa restu untuk anaknya agar bisa masuk lulus dalam seleksi selanjutnya. Hadir dalam acara pelepasan pemberangkatan yaitu Komandan KRI HBS 382 Letkol Laut (P) Muhamad Puji Santoso, Pasminlog Lanal Semarang Mayor Laut (S/W) Santy Kristinawati, Kaur Minpers, Danposal Rembang serta personil Sminlog Lanal Semarang. (Pen Lanal Semarang)

Related posts