Polres Pulang Pisau – Personil Polsek Kahayan kuala Polres Pulang Pisau Polda Kalteng, sosialisasi larangan karhutla serta mengajak untuk peduli lingkungan di Kecamatan Kahayan kuala Kabupaten Pulang Pisau Provinsi Kalimantan Tengah, Sabtu (23/09/2023)
Kapolres Pulang Pisau, AKBP Mada Ramadita., S.I.K melalui Kapolsek Kahayan Kuala Iptu Gendut Prasetyo ,S.H menjelaskan kegiatan ini untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kahayan kuala
Kegiatan sosialisasi dan patroli karhutla merupakan bagian dari tugas bersama, berharap warga sekitar dapat memahami pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan tidak melakukan pembakaran sembarangan yang dapat membahayakan diri sendiri dan lingkungan sekitar
Kami berharap kepada warga agar bisa bekerjasama untuk menjaga lingkungan dari kebakaran hutan dan lahan, apabila ada yang melihat kebakaran agar melaporkan ke pihak kepolisian