Prajurit Satria Yudha Perkasa Brigade Infanteri 3 Marinir Laksanakan Beladiri Chadrick Gabungan

Sorong. Prajurit Satria Yudha Perkasa Brigif 3 Mar (Yonif 11 Mar) melaksanakan latihan beladiri Chadrick gabungan bertempat di Mako Brigif 3 Mar Kesatrian Marinir Katapop Abraham Octavianus Atururi, Kelurahan Majener, Distrik Salawati, Kab. Sorong, Papua Barat Daya. Selasa (15/08/2023).

Beladiri Cadrick ialah jenis beladiri baru diinisiasi dan dipelopori Korps Marinir yang merupakan seni beladiri gabungan yang ada di tanah air serta mancanegara  seperti Mixed Martial Arts (MMA), Karate, Taekwondo, Judo, Pencak Silat, Jiujitsu dengan dasar pukulan, tangkisan, tendangan dan Kuncian, yang dilatih oleh Sertu Mar Viktor Imanuel Laisina dan diikuti  prajurit yang memiliki basic beladiri dasar.

Kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan dan mengembangkan serta wajib menguasai oleh seluruh prajurit Korps Marinir sebagai bekal dalam melaksanakan tugas operasi maupun untuk menjaga diri dalam menghadapi situasi yang membahayakan.

Related posts