TNI AL, Tarakan, 10 Agustus 2023 – Komandan Lantamal XIII Laksamana Pertama TNI Deni Herman, S.T., M.A.P., M. Tr.Opsla., CHRMP., CFrA. mengikuti Acara Briefing Awal Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II Laksda TNI Yayan Sofiyan, S.T., M.Si., CHRMP., M.Tr.Opsla., yang bertempat di Lounge Majapahit, Koarmada II Ujung, Surabaya. Kamis (10/08).
Briefing awal ini juga diikuti oleh seluruh Pejabat Utama Koarmada II, Komandan Lantamal jajaran Koarmada II, para Asisten Pangkoarmada II, Kasatker Koarmada II, Komandan Lanal jajaran Koarmada II dan para Komandan KRI. Kegiatan Briefing ini, merupakan petunjuk awal dari pimpinan baru serta merupakan pedoman bagi seluruh Prajurit TNI AL untuk melanjutkan jalannya roda organisasi kedepan.
“Evaluasi dan rencana kegiatan harus sejalan dengan baik, karena dengan evaluasi kita dapat mengetahui tingkat keberhasilan suatu kegiatan”, pungkas Laksda TNI Yayan.
Diharapkan dengan adanya briefing awal ini, para Pejabat Utama Koarmada II, para Danlantamal jajaran Koarmada II, para Asisten Koarmada II, Kasatker Koarmada II, Danlanal jajaran Koarmada II dan para Komandan KRI dapat memberikan motivasi serta dorongan kepada prajuritnya untuk dapat bekerja dengan baik dan menjalin hubungan yang humanis antar pimpinan maupun bawahan untuk mendukung Koarmada II menjadi lebih baik.