Prajurit Yonmarhanlan II Ikuti Daring Literasi Digital

Padang, PW: TNI AL, Pasmar 1. Selasa (01/08/2023). Dalam upaya meningkatkan pengetahuan dan kecakapan dalam memanfaatkan media digital dengan bijak, Prajurit Yonmarhanlan II mengikuti Daring Literasi Digital sektor Pemerintahan kepada Prajurit TNI yang dilaksanakan di Mako Yonmarhanlan II, Cendana Mata Aia, Kec. Padang Selatan, Kota Padang.

Literasi Digital ini merupakan program kolaborasi Mabes TNI dengan Kementerian Kominfo yang dipimpin oleh Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M.

Program Literasi Digital Sektor Pemerintahan ini merupakan upaya memperkuat empat aspek Literasi Digital yaitu Digital Skills atau Kecakapan Digital, Digital Safety atau Keamanan Digital, Digital Culture atau Budaya Digital dan Digital Ethics atau Etika Digital. Yang merupakan langkah nyata TNI dalam menghadapi perkembangan teknologi informasi saat ini yang semakin pesat.

Lebih lanjut, Danyonmarhanlan II Letkol Marinir Dadang Widyanto menyampaikan dengan adanya program Literasi Digital ini diharapkan kepada Prajurit Yonmarhanlan II  serta keluarga lebih bijak dalam penggunaan media sosial. “Harus bijak, cerdas, cermat serta tepat dalam menggunakan media sosial,” tegasnya.

Related posts