Skuadron 800 Siapkan Latihan Kemampuan Escape Awak Pesud

Skuadron 800 Wing Udara 1 Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Puspenerbal) menyiapkan rancangan latihan penyegaran Kemampuan Escape Pesawat Udara (Pesud) dengan melaksanakan rapat koordinasi seluruh panitia yang digelar di Ruang Rapat Mako Wing Udara 1 Puspenerbal, Tanjungpinang, Selasa (11/7/2023).

Rapat koordinasi tentang kesiapan dan perencanaan sesuai bidang masing-masing tersebut, dipimpin Komandan Skuadron Udara 800 Wing Udara 1 Mayor Laut (P) Wahyu Ardiansyah, S.H., M.Tr.Opsla yang ditunjuk sebagai Ketua Panitia dalam kegiatan tersebut.

Menurut Wahyu -sapaan akrab Danron 800 ini, latihan penyegaran Kemampuan Escape Pesud direncanakan digelar mulai tanggal 24 hingga 26 Juli 2023 mendatang yang akan diikuti oleh seluruh awak Pesud Wing Udara 1.

Kegiatan serupa kata Wahyu, sudah pernah dilaksanakan di Batam dan Jakarta beberapa tahun yang lalu, sehingga perlu dilaksanakan penyegaran kembali.

Dengan penyegaran ini lanjutnya, diharapkan akan merefresh setiap personel dalam mengatasi permasalahan dan menyelamatkan diri pada saat pesawatmengatasilengalami crash di perairan atau sering disebut diching.

“Setiap personel khusunya aircrew diharapkan mempunyai skill atau kemampuan menyelamatkan diri saat Pesawat udara mengalami diching.

Related posts