TNI AL, Kormar (Surabaya) PW : Kompi Barakuda Yonif 1 Marinir berhasil meraih juara menembak Laras Panjang dan pistol pada lomba Regu Tangguh antar Kompi Yonif 1 Marinir tahun 2023 yang dilaksanakan lapangan tembak Internasional FX. Soepramono, Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Selasa (11/07/2023).
Dalam perlombaan menembak laras panjang tersebut menggunakan materi Tembak Tempur Offensive (TTO) yang diawali dengan sikap tiarap dari jarak 300 Meter kemudian menuju ke jarak 200 Meter dengan berlari untuk melaksanakan menembak dengan sikap duduk dan diakhiri dengan menembak dari jarak 100 Meter dengan sikap berdiri. Sedangkan pada materi menembak pistol menggunakan Slow Fire dengan waktu 3 Menit dan Rapid Fire dengan waktu 63 Detik.
Pada perlombaan menembak laras panjang dan pistol tersebut keluar sebagai juara pertama Kompi Barakuda, Juara kedua diraih oleh Kompi Aligator dan Juara ketiga diraih kompi Cobra sedangkan Kompi Markas meraih juara keempat.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Roni Saputra, M.Tr.Opsla menyampaikan bahwa prestasi yang telah diraih Regu terbaik dari masing-masing Kompi merupakan hasil keseriusan dalam melaksanakan latihan selama ini, bagi Kompi yang belum berhasil meraih juara agar lebih serius lagi dalam berlatih.
“Junjung tinggi sportifitas serta utamakan faktor keamanan dan keselamatan dalam pelaksanaannya,” tegas Danyonif 1 Marinir.