Surabaya, 26 Juni 2023,—
Mewakili Komandan Kodiklatal Letjen TNI Marinir Suhartono, Direktur Umum Kodiklatal Laksma TNI Gatot Hariyanto didampingi Operator Simak BMN PNS Agung Sulistyawan, menerima penghargaan sebagai Juara II Barang Milik Negara (BMN) Awards Kemhan-TNI TA 2023 yang dihelat di Gedung Kementerian Pertahanan RI di Jakarta, Senin (26/6/2023).
Pada kesempatan tersebut, Sekjen Kemhan RI Marsdya TNI Donny Ermawan Taufanto, M.D.S. menyerahkan penghargaan BMN Awards Kemhan-TNI TA 2023 kepada 15 Satker terbaik dalam penyusunan laporan BMN TA 2022. Dari masing-masing Unit Organisasi Kementerian Pertahanan RI (UO Kemhan RI), Mabes TNI dan Angkatan. Pemenang Juara I diraih oleh satker Baranahan Kemhan, Slog TNI, Makodam IV/Dip, Mako Pangkolinlamil, dan Lanud Roesmin Nurjadin. Selanjutnya untuk Juara II diraih Pusrehab Kemhan, Mako Kodiklatal, Mabes TNI/Pusku TNI, Makodam IM, dan AAU. Sementara itu untuk Juara III diraih oleh Biro TU dan Protokol, Kogartap I/Jkt, Pushubad, Lantamal VIII Manado, dan Pusbekmatau.
Kriteria pemenang tersebut dinilai dari Laporan BMN Unaudited dan Audited di tingkat satker TA 2022 sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintah (SAP), satker dapat menindaklanjuti rekomendasi BPK RI tahun sebelumnya, satker kooperatif dalam melaksanakan kegiatan penatausahaan BMN, beban kerja satker dikaitkan dengan besarnya aset yang dikelola, dan kompleksitas dikaitkan dengan banyaknya hal yang perlu dianalisa untuk mendapatkan solusi dalam mendukung pelaksanaan penatausahaan BMN mulai dari persiapan, pencatatan dan pelaporan.
Sekjen Kemhan dalam sambutannya menyatakan, penyelenggaraan BMN Kemhan – RI Awards merupakan bentuk apresiasi yang tinggi atas ketekunan dan kinerja, serta menjadi motivasi bagi Satker dan Pengawak Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi (SAKTI) di seluruh jajaran Satker di Lingkungan Kemhan dan TNI dalam meningkatkan penatausahaan BMN yaitu dalam penyusunan laporan BMN TA. 2022. Hal ini bertujuan untuk mendorong terwujudnya akuntabilitas keuangan serta tercapainya Good Governance dan Clean Government.