(Surabaya). Menyambut momen Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023, Komandan Pusat Latihan Pasukan Pendarat (Danpuslatpasrat) Mayor Marinir Irman Ali R. Polanunu berikan Jam Komandan kepada seluruh prajurit pelatih Puslatpasrat yang bertempat di gedung Olah Yuda (OYU) Puslatpasrat Kesatrian Ewa Pangalila Jl. Golf 1 No.1 Gunungsari Surabaya. Senin (17/04/2023).
Dalam arahannya Danpuslatpasrat menekankan kepada seluruh prajurit pelatih untuk selalu menjaga diri dan selalu menjaga nama baik satuan serta memanfaatkan waktu cuti bersama ini sebaik mungkin dengan tetap memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan. Sebagai insan hamba Tuhan, saya atas nama komandan menyampaikan selamat hari raya Idul Fitri 1444 H, minal aidzin wal Faizin mohon maaf lahir dan batin, Ujarnya.
Memanfaatkan waktu yang sebaik-baiknya untuk bisa berkumpul dengan keluarga dan hindari serta kurangi kegiatan-kegiatan yang tidak memiliki nilai positif di dalam hidup bermasyarakat dan perhatikan cara bermedsos yang bijak jangan asal share berita yang tidak perlu atau hoax dan hal hal yg tidak senonoh demi menjaga nama baik diri sendiri, keluarga dan kesatuan. Selalu pelihara kewaspadaan dalam setiap kegiatan untuk menyikapi situasi dan kondisi yang berkembang saat ini. Tambahnya.
Di akhir arahannya Danpuslatpasrat menekankan bahwa selesai ijin Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 semua prajurit wajib menepati waktu masuk dinas yang sudah ditentukan. Jangan sampai ada yang telat apalagi menimbulkan masalah baru, tetap jaga sikap disiplin dalam berlalu lintas demi keamanan dan keselamatan.