TNI AL, Kormar (Sidoarjo) PW : Dalam rangka Latihan Praktek Pasukan (Lattekpas), Taruna AAL Korps Marinir Tingkat IV Angkatan 68 memberikan materi Operasi Darat kepada prajurit Yonif 3 Marinir di kelas lapangan Kesatrian Marinir R. Suhadi Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (27/03/2023).
Dalam kesempatan tersebut, prajurit Petarung Yonif 3 Marinir menerima materi tentang Operasi Darat (Opsrat) yang disampaikan oleh Sermatutar I Gede S dan Sermatutar Dimas Panji N dengan mengenalkan beberapa taktik, seperti Gerakan Maju Untuk Kontak (GMUK) dan Ilmu Medan Membaca Peta (IMMP).
Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Mintarjo, S.H., M.Tr.Opsla menyampaikan bahwa kegiatan Lattekpas tersebut dilaksanakan untuk memberikan bekal ilmu pengetahuan kepada Taruna AAL Korps Marinir Tingkat IV Angkatan 68 yang nantinya akan menjadi Komandan Peleton (Danton) di Satuan.
“Laksanakan latihan dengan semangat dan sungguh-sungguh, agar ke depan siap memimpin prajurit sebagai Komandan Peleton di Satuan masing-masing,” pesan Danyonif 3 Marinir kepada Taruna AAL.