Ketua Cabang 4 Korcab V Daerah Jalasenastri Kormada (DJA) II Ny Heny Hariyono Masturi di dampingi Pengurus Cabang 4 Korcab V DJA II menghadiri undangan Sosialisai Stunting dengan peragaan Demo Masak Menu Sehat yang di laksanakan di Lounge room Perwira KRI Makassar-590. Selasa (21/03/2023).
Sebelum kegiatan di mulai di awali sambutan Komandan Lanal Semarang Kolonel Marinir Hariyono Masturi, M.Tr.Hanla., M.M dengan pembawa acara atau MC Mbak Elsa Elningtiyas dari Tribun Kota Semarang. Acara selanjutnya pemaparan sosialisai stunting oleh Ibu Atikoh Ganjar Pranowo yang diwakili Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak Ibu Dra Sri Sudewi, Apt, Msi, MM serta Ibu Dra Mamik Indrayanti, Msi jabatan Ketua PWKI Provinsi Jateng.
Menu yang akan dmasak antara lain Sup Bola Matahari, Mata Gembira, Puding Ceria dengan bahan bahan yang sudah di siapkan anatar lain Wortel, Jagung Pipilan, Lada, Geram, Bawang putih Bawang merah, Udang/Ikan, Tepung, Tahu, Telur, Daun Bwang, minyak goreng, tepung tapioka, totole, gula pasir dan agar nutrijel. Ibu Ketua menyampaikan bahwa menu makanan sehat dan bergizi akan berpengaruh terhadap pertumbuhan janin di usia kandungan, sehingga saat bayi lahir asupan gizi dapat mendukung anak yang sehat dan normal.
Hadir dalam giat tersebut Ketua Penggerak PKK Provinsi Jateng, Ketua Dharma WanitaProvinsi Jateng, Ketua FPPI Provinsi Jateng, Ketua PWKI Provinsi Jateng, Ketua WKRI Provinsi Jateng, Ketua WHDI Provinsi Jateng, Ketua Wanita Budha, Ketua Fatayat NU Provinsi Jateng, Ketua HWK, Ketua Organisasi Wanita Swadiri, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD IV/Diponegoro, Ketua Pia Ardiagarini, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Semarang, Ketua IWAPI Kota Semarang, Ketua PKK Kecamatan Semarang Utara, serta tamu undangan lainnya.