(Surabaya) PW,- Dalam rangka meningkatkan kemampuan profesionalisme personel di bidang bela diri, prajurit Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir ( Yonkomlek 2 Mar ) melaksanakan latihan karate di Ruang serba guna Yonkomlek 2 Mar Kesatrian Marinir, Soetedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Jum’at (17/03/2023).
Memiliki kemampuan beladiri yang mumpuni adalah salah satu kemampuan dasar bagi prajurit Yonkomlek 2 Marinir untuk menghadapi segala situasi dan kondisi tertentu, selain itu Karate merupakan seni beladiri yang sudah menjadi program latihan TNI AL/Marinir.
Pada kesempatan latihan karate ini, prajurit Yonkomlek 2 Marinir juga menyiapkan diri untuk berpartisipasi mengikuti lomba karate dalam rangka HUT ke 22 Pasmar 2 dengan materi kata beregu yang dilaksanakan secara bersama sama.
Komandan Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Danyonkomlek 2 Marinir) Letkol Marinir Mohammad Wawan Abidin, M.Tr. Opsla., menyampaikan kepada seluruh prajurit Yonkomlek 2 Mar “latihan karate ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan secara rutin setiap hari, selain untuk meningkatkan kemampuan bela diri prajurit, karate juga merupakan keterampilan khusus yang wajib dikuasai oleh setiap prajurit Marinir, demi kesiapan diri untuk melaksanakan tugas mempertahankan kedaulatan NKRI .”
Warta Bhuana Yudha