(Surabaya). Dalam rangka Uji Nilai Perorangan Dasar (UNPD) TW I TA. 2023 Korps Marinir, Prajurit Kompi Markas Menkav 2 Marinir melaksanakan lari 3200 Meter di area DBAL Koarmada II dan Kesatrian Marinir Soepraptono, Semarung, Ujung Surabaya. Kamis (26/1/2023).
Pada kesempatan tersebut, Wadan Pasmar 2 Kolonel Marinir Ahmad Fajar meninjau langsung pelaksanaan UNPD didampingi Danmenkav 2 Mar Kolonel Marinir Muhammad Rizal dan Perwira Staf Mako Menkav 2 Mar. Untuk memberikan motivasi dan semangat kepada prajurit yang mengikuti lari sehingga memenuhi nilai standar yang ditentukan.
Kegiatan diawali dengan pengecekan kesehatan, senam pemanasan dan dilanjutkan pelaksanaan lari sejauh 3200 meter di Daerah Basis Angkatan Laut (DBAL) Koarmada II Surabaya, Prajurit Kompi Markas Menkav 2 Marinir terlihat dengan semangat dalam melaksanakan uji nilai 10 kemampuan dasar prajurit Korps Marinir, kegiatan ini untuk menguji dan menjaga kemampuan tempur perorangan serta daya tahan tubuh dalam menghadapi tantangan tugas dimasa mendatang.
Dankima Menkav 2 Mar Mayor Marinir M. Datsyur menyampaikan, “Dengan kondisi jiwa yang sehat maka dapat menunjang dalam melaksanakan tugas pokok satuan serta dapat meningkatkan kemampuan prajurit dalam menghadapi tugas-tugas dan latihan seiring berkembangnya teknologi modern yang dimiliki Korps Marinir, sehingga ilmu pengetahuan dan kesehatan harus kita bina,” ungkapnya.