PRAJURIT PUSLATSUS BINA FISIK SOSNGSONG TUGAS KEDEPAN

(Pasuruan) – Komandan Pusat Latihan Khusus (Danpuslatsus) Mayor Marinir Empri Airudin mengajak seluruh anggota Puslatsus membina fisik guna menyambut tugas kedepan di Puslatsus Grati Pasuruan. Selasa (17/01/2023)

Tugas kepelatihan yang akan datang semakin kongrit Prajurit Puslatsus melaksanakan pembinaan fisik lari 3200 Meter yang dilakukan secara bersama sama.

Kegiatan tersebut banyak sekali manfaat yang didapatkan disamping menjaga stamina, olah raga lari baik juga untuk kesehatan jantung dan paru- paru dengan catatan sesuai porsinya, jika berlebihan tidak baik juga untuk kesehatan.

Pada kesempatan tersebut Danpuslatsus berpesan; “Laksanakan kegiatan ini dengan gembira agar manfaat segi positif yang kita dapatkan disamping itu lari 3200 Meter merupakan salah satu dari 10 kemampuan dasar Prajurit Korps Marinir yang harus di kuasai” Ujarnya.

Kegiatan ini tak lain wujud dari atensi KASAL Laksamana TNI Muhammad Ali tingkatkan kesiapan operasional alutsista dan satuan operasi, diikuti dengan kemampuan (kapabilitas) dalam menjawab tugas- tugas yang bersifat multi dimensi.

Related posts