Polsek Maliku Mencegah aksi Kriminalitas di Wilkumnya

Pulang Pisau – Personel Polsek Maliku, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, melaksanakan kegiatan Patroli malam dengan sasaran kantor perbankan yang berada di wilayah hukum Polsek Maliku sebagai bentuk upaya menekan Kriminalitas dilingkungan Perbankan, Kamis (12/01/2023) Malam.

Dengan pelaksanaan kegiatan ini secara rutin besar harapan kami sitkamtibmas di wilayah hukum Polsek Maliku tetap dalam keadaan aman dan kondisif, Sasaran patroli lingkungan perbankan yaitu kantor Bank BRI unit Maliku meliputi ruangan mesin ATM serta kamera cctv yang berada di kantor Bank BRI unit Maliku

Kapolres Pulang Pisau, AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., melalui Kapolsek Maliku Iptu Laaser Kristovor, S.H., menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka meminimalisir aksi kejahatan/kriminalitas dan gangguan lainnya serta untuk memelihara keamanan dan ketertiban pada lingkungan objek vital yang memiliki kerawanan terjadinya tindak pidana, kegiatan ini akan terus kami laksanakan guna menciptakan situasi yang kondusif

“Personel juga memberikan himbauan kepada petugas jaga agar selalu menjaga kewaspadaan terutama pada saat jam rawan untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan”, tutup Kapolsek Maliku Iptu Laaser Kristovor, S.H.

Related posts