Lepas Keberangkatan Bikers Subuhan Priangan Timur, Bupati Ciamis Titip Jaga Keselamatan dan Tetap Taati Lalu Lintas

Ciamis, Jabar -PW. Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya melepas secara langsung keberangkatan rombongan Bikers Subuhan Priangan Timur bertempat di Alun-alun Ciamis, Jum’at (23/12/2022).

Rombongan Bikers Subuhan Priangan Timur tersebut rencananya akan melaksanakan perjalanan menuju Yogyakarta untuk menghadiri Silaturrahmi Daerah (Silatda) yang akan dihadiri oleh Bikers Subuhan se-Jawa.

Bupati Ciamis dalam sambutannya mengucapkan selamat jalan dan berpesan untuk tetap berhati-hati selama dalam perjalanan dengan tetap mentaati peraturan berlalu lintas.

“Jaga keselamatan, kesehatan diri sendiri rombongan dan juga orang lain sesama pengguna jalan raya, yang paling penting taati rambu-rambu lalu lintas,” Jelasnya.

Ia menuturkan perjalanan dari Ciamis menuju Yogyakarta dilewati cukup banyak kendaraan besar, sehingga para bikers dihimbau untuk tetap menjaga konsentrasi selama perjalanan.

“Dari sini menuju Yogya cukup padat dan banyak dilewati kendaraan besar, saya harap tetap fokus, berhati-hati dan konsentrasi, semoga tidak terjadi hal yang tidak diharapkan,” Ungkapnya.

Ia juga menjelaskan mengecek kesiapan kendaraan juga tidak kalah penting, agar tidak terjadi kendala selama dalam perjalanan.

“Selamat jalan, mudah-mudahan teman-teman semua yang berangkat selamat di perjalanan dan selamat sampai kembali ke kediaman masing-masing,” Tuturnya.

Sementara itu, H. Fauzi selaku perwakilan Bikers mengucapkan terimakasih kepada Bupati Ciamis yang telah berkenan melepas perjalanan rombongan bikers subuhan Priangan Timur.

Fauzi mengatakan tema Silatda tahun ini mengusung tema “bersatu dalam tautan ukhuwah, kebangsaan, budaya dan agama”.

“Terima kasih kepada Bupati Ciamis dan seluruh jajaran BSGC yang telah menyambut sekaligus melepas kami serta menjadi tempat cek poin keberangkatan kami pada kali ini,” Ucapnya.

F4I

Related posts