Serah Terima Jabatan Komandan Batalyon Ranratfib 1 Marinir Dan Entry Briefing

Jakarta, PW:  Jumat (02/12/2022). Serah terima Jabatan Komandan Batalyon Ranratfib 1 Marinir dari Letkol Marinir Agus Setiyo Budi, M. Tr. Opsla., kepada Mayor Marinir Totok Ferry Mashuda, M. Tr. Opsla., bertempat di Lapangan Brigif 1 Marinir.

Upacara serah terima jabatan di mulai dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Pengucapan sumpah jabatan, pengukuhan tanda pangkat, penandatanganan Pakta Integritas dan dilanjutkan dengan serah terima jabatan berdasarkan Surat Perintah Komandan Resimen Kavaleri 1 Marinir Nomor Sprint/335/XI/2022. Tentang penyerahan tugas, wewenang dan tanggung jawab jabatan.

Dalam amanat nya Komandan Resimen Kavaleri 1 Marinir Kolonel Marinir Wisnu Syogo mengatakan bahwa serah terima jabatan merupakan pembinaan personil dan pembinaan organisasi, serah terima jabatan ini merupakam mekanisme yang telah dan akan terus dilalui sebagai salah satu implementasi dari sistem pembinaan karier seseorang. Pergantian personel dimaksudkan untuk kesinambungan roda organisasi agar tugas dapat berhasil dan mendukung tugas pokok satuan.

Sementara itu dalam Taklimat Awal Komandan Batalyon Ranratfib 1 Marinir Mayor Marinir Totok Ferry Mashuda dengan didampingi Ibu Ketua Ranting C Korcab Pasmar 1 Ny. Widi Totok Ferry Mashuda menyampaikan “Selalu tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kita, karna itu merupakan dasar pedoman hidup kita dimana saja. Tanpa itu mungkin kita tidak tau arah dan juga kita tingkatkan kesiapan tempur satuan kita baik personel maupun material. Juga kita sama-sama menjaga kehormatan satuan ini, dengan kehormatan ini mental kita akan semakin kompak dan tidak mudah menyerah dan tidak mudah dilumpuhkan oleh siapapun,”. Ungkapnya

Kegiatan yang dilaksanakan tersebut selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., tentang membangun sumber daya manusia yang unggul dan profesional, serta tangguh menghadapi segala ancaman.

Related posts