(Malang) PW,- Dalam rangka membina ketangkasan, Prajurit Batalyon Perbekalan dan Peralatan 2 Marinir laksanakan Latihan Perorangan Dasar (LPD) TW III tahun 2022, dengan materi dayung dan Eksersisi perahu karet di Pantai Tamban, Malang.
Kegiatan mendayung dan eksersisi perahu karet yang dipimpin oleh Lettu Mar Sujono tersebut diawali dengan melaksanakan gerakan pemanasan pada otot tubuh terlebih dahulu, penyampaian teori dan latihan drill untuk menyamakan gerakan dan teknik mendayung yang benar.
Dalam kegiatan LPD dengan materi dayung, Komandan Batalyon Bekpal 2 Marinir Letkol Marinir Dany Christiawan SP menyampaikan bahwa kegiatan latihan mendayung dan Eksersisi Perahu Karet sangat bermanfaat untuk mengasah kemampuan dan profesionalisme sebagai prajurit matra laut, juga dapat membentuk otot prajurit, serta merupakan tahap persiapan guna menghadapi penugasan kedepan.
“Laksanakan latihan dengan penuh semangat dan ikuti seluruh instruksi yang diberikan oleh pelatih, sehingga dapat mencapai hasil yang maksimal, efisien dan efektif tanpa mengabaikan faktor keselamatan (zero accident)”. Tegasnya.