TNI AL, Kormar, 17 November 2022. Cegah Demam Berdarah Prajurit Yonkes 2 Marinir Laksanakan Fogging.

(Surabaya) PW,- Guna mencegah wabah Demam Berdarah Dengue (DBD), Batalyon Kesehatan 2 Marinir melaksanakan fogging di seluruh area Batalyon Kesehatan 2 Marinir di Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya.

Kegiatan fogging dilaksanakan menyisir tiap-tiap ruangan serta selokan di area Yonkes 2 Marinir guna membasmi nyamuk demam berdarah (aedes aegypti) yang membawa virus dengue maupun penyakit malaria yang disebabkan oleh nyamuk anopheles yang membawa parasit bernama plasmodium.

Danyonkes 2 Marinir Letkol Laut (K) dr. Satrio Sugiharto Machfudi Sp.PD, M.Tr. Opsla, menyampaikan bahwa dalam musim penghujan ini perkembangan nyamuk sangat pesat oleh karena itu perlu dilaksanakan kegiatan pengasapan (Fogging) yang diharapkan dapat meminimalisir penyakit demam berdarah serta menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

Dalam kesempatan ini Danyonkes 2 Marinir juga berpesan untuk terus melaksanakan kebersihan lingkungan dan penghijauan baik di lingkungan kerja maupun di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

Related posts