Jaga Kesehatan Dan Stamina, Prajurit Yonif 1 Marinir Bersama Taruna AAL Laksanakan Lari 3,2 KM

(Sidoarjo) PW : Dalam rangka menjaga kesehatan dan stamina, prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir bersama Taruna AAL Tingkat III Korps Marinir Angkatan 69 melaksanakan olahraga lari sejauh 3,2 KM di Ksatrian Marinir R. Suhadi Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (28/09/2022).

Kegiatan diawalui melaksanakan pengecekan kesehatan oleh peleton kesehatan, dilanjutkan pemanasan yang dirangkai dengan pelaksanaan lari sesuai rute yang telah ditentukan dari staf operasi.

Disampaikan juga kegiatan tersebut sesuai dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudho Margono tentang membangun Sumber Daya Manusia yang unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman.

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr. Opsla mengatakan, kegiatan lari 3,2 KM tersebut dilaksanakan untuk mengukur kemampuan fisik prajurit Yonif 1 Marinir dan Taruna AAL Tingkat III Korps Marinir Angkatan 69 yang sedang melaksanakan praktek pasukan, karena sebagai seorang prajurit harus mempunyai fisik yang kuat dan siap untuk melaksanakan tugas-tugas yang akan diterima kedepannya.

“Laksanakan kegiatan dengan penuh semangat, utamakan faktor keamanan dan keselamatan dalam pelaksanaannya,” tegasnya.

Related posts