(Surabaya). Menjelang usulan kenaikan pangkat, prajurit Batalyon Kapa 2 Mar melaksanakan tes kesamaptaan di Marines Sport Center, Bhumi Marinir Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Rabu (21/09/2022).
Uji Kesamaptaan tersebut dilaksanakan sebagai persyaratan usulan kenaikan pangkat bagi Perwira, Bintara dan Tamtama dengan melaksanakan Baterai A lari selama 12 menit, Baterai B yang meliputi Pull Up, Sit Up, Push Up dan Shuttle Run serta melaksanakan Baterai C renang sejauh 50 Meter.
Komandan Batalyon Kapa 2 Marinir, Letkol Marinir Yudha Fahruliyan, S.H., M.Tr.Opsla. mengatakan, bahwa uji kesamaptaan tersebut selain untuk persyaratan usulan kenaikan pangkat, juga sebagai sarana untuk mengetahui tingkat kemampuan jasmani serta stamina bagi masing-masing prajurit. Disamping itu, tes kesamaptaan juga dilaksanakan secara rutin sehingga tetap terjaga kebugaran dan kesehatan prajurit.
“Dengan sehat jasmani dan rohani, setiap personel selalu siap menghadapi tugas-tugas yang diemban, baik tugas operasional, pendidikan maupun tugas-tugas lainnya, tidak ada kata tidak siap dalam melaksanakan tugasnya, bagi seorang prajurit Marinir,” tegasnya.
Disampaikan juga bahwa kegiatan tersebut sejalan dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia yang unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman.