( Banyuwangi ) – Untuk meningkatkan kualitas dan mengukur kemampuan dasar, Prajurit Pelatih Petarung Marinir Pusat Latihan Pertempuran Marinir ( Puslatpurmar ) 7 Lampon melaksanakan latihan eksersisi Perahu Karet ( PK ) dalam rangkaian lanjutan Latihan Perorangan Dasar ( LPD ) TW III Tahun 2022 di Muara Kaligonggo Desa Ringinsari Kec. Pesanggaran Kab. Banyuwangi, Senin (19/9/2022)
Kemampuan dalam materi eksersisi perahu karet, merupakan salah satu dari lima kemampuan dasar yang harus dimiliki dan dikuasai oleh setiap prajurit, sekaligus untuk mengasah naluri tempur dan skill prajurit, sehingga setiap perorangan mempunyai kemampuan yang mumpuni dan terasah.
Hal ini juga selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut ( Kasal ) Laksamana TNI Yudo Margono, Bangun sumber daya yang unggul dan profesional serta tangguh menghadapi segala ancaman.
Komandan Puslatpurmar ( Danpuslatpurmar ) 7 Lampon Letkol Marinir Kardono Syamsu menyampaikan bahwa kegiatan latihan eksersisi perahu karet tersebut dilaksanakan untuk mengasah naluri tempur dan skill prajurit dan harus benar – benar siap dengan segala kemungkinan apapun dan sewaktu – waktu ditugaskan sudah mempunyai kemampuan dan skill yang mumpuni.
“Kuasai dan pahami tehnik dari setiap materi yang kita laksanakan agar ketrampilan kita sebagai pelatih petarung Korps Marinir dapat terpelihara dan lebih ditingkatkan dalam setiap materi yang nantinya akan diterapkan dalam setiap latihan baik untuk satuan kita sendiri maupun satuan – satuan di jajaran Korps Marinir yang nantinya akan kita latih dan nilai nantinya,”tegasnya.