Dalam rangka meningkatkan kemampuan dasar prajurit sesuai dengan perintah Komandan Korps Marinir, Prajurit Batalyon Roket 2 Marinir melaksanakan latihan renang dengan jarak 300 Meter yang dilaksanakan di kolam renang KKO Usman Harun, Karangpilang, Surabaya. Kamis (15/09/2022).
Sebagai prajurit Korps Marinir kemampuan berenang merupakan bagian penting dari kemampuan dasar yang harus dimiliki oleh setiap prajurit Marinir, Prajurit Batalyon Roket 2 Marinir melaksanakan latihan renang sekaligus pengambilan waktu dengan jarak 300 meter. Sebelum pelaksanaan renang dimulai kegiatan diawali dengan senam pemanasan yang dipimpin oleh Lettu Marinir Bambang Mulyanto selaku Pakor Materi latihan renang, pemanasan ini dilaksanakan untuk meminimalisir cidera pada saat kegiatan berenang berlangsung.
Komandan Batalyon Roket 2 Marinir Letkol Marinir Daulat Situmorang menyampaikan” kegiatan renang yang dilaksanakan ini merupakan kewajiban dan juga salah satu program satuan untuk membina dan memelihara kemampuan dasar para prajurit “karena sejatinya seorang prajurit marinir harus mahir dalam berenang” serta diharapkan dengan adanya latihan renang ini, bisa meningkatkan kemampuan dalam berenang, kekompakan serta profesionalisme prajurit.