(Surabaya) PW : Dalam rangka menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, prajurit Batalyon Infanteri 5 Marinir melaksanakan lari ketahanan sejauh 10 kilometer di Daerah Basis Angkatan Laut (DBAL) Koarmada II Ujung, Semampir, Surabaya, Jawa Timur. Kamis (15/09/2022).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyono, CTMP tersebut merupakan bagian dari Latihan Perorangan Dasar (LPD) TW. III TA. 2022. Kegiatan diawali dengan apel pagi dilanjutkan pengecekan tekanan darah, pemanasan, kemudian diteruskan dengan melaksanakan lari ketahanan dengan menempuh jarak sejauh 10 Km di Daerah Basis Angkatan Laut (DBAL) Koarmada II Surabaya.
Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir menyampaikan kepada seluruh prajuritnya agar selalu membina fisik, salah satunya dengan berolahraga, sehingga dengan tubuh yang sehat prajurit selalu siap sedia menjalankan aktifitas dan tugas sehari-hari secara optimal.
“Utamakan faktor keamanan dan keselamatan pada saat melaksanakan setiap kegiatan, sehingga mencapai hasil sesuai yang diharapkan,” tegasnya.