Komandan Batalyon Marinir Pertahan Pangkalan (Yonmarhanlan) lX Ambon Mayor Marinir Rowin Zummy Simarmat, M.Tr.Opsla, mengikuti kegiatan Gerakan Nasional Penanaman Sorgum Tahun 2022 secara serentak di 77 titik jajaran TNI Angkatan Laut seluruh Indonesia secara Virtual bertempat di Dusun Karang Karang, Desa Poka, Kec. Leihitu, Kota Ambon, Maluku. Jumat (09/09/2022).
Kegiatan ini dipimpin oleh Danlantamal IX Ambon Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M,.M.T, dan dihadiri oleh para tokoh serta unsur stakeholder yang terkait juga petani binaan Lantamal IX. Penanaman Sorgum merupakan bentuk kampanye bahan makanan alternatif selain padi yang dapat dikonsumsi oleh masyarakat luas.
Progam yang di gaungkan oleh kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono ini juga dilaksanakan secara serentak di 77 lokasi berbeda dari Sabang hingga Merauke yang dipusatkan di Cariu Bogor, Jawa Barat.
Dengan melaksanakan program penanaman sorgum diharapakan ada peningkatan kualitas ketahanan pangan dan keberagaman pangan, guna mendukung pemerintah melakukan budidaya pertanian yang baik dan penanganan pasca panen yang baik.