Danbrigif 1 Marinir Mengikuti Kegiatan Gerakan Nasional Penanaman Sorgum Secara Serentak

Jakarta, PW: Komandan Brigade Infanteri 1 Marinir (Danbrigif 1 Mar) Kolonel Marinir Arief Rahman H. Anggorojati, S.E., M.M., CTMP.  mengikuti kegiatan gerakan nasional penanaman sorgum serentak yang bertempat di Jl.Sadamaya Ciwalen, Sukaresmi, Cianjur, Jawa Barat, Jum’at(09/09/22).

Pada gerakan nasional penanaman sorgum secara serentak TA. 2022 ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TNI Angkatan Laut ke-77 dan dilaksanakan di 77 titik lahan penanaman di seluruh Indonesia.

Gerakan nasional penanaman sorgum secara serentak ini dipimpin langsung oleh Komandan Pasmar 1 (Danpasmar 1) Brigjen TNI (Mar) Hermanto, S.E., M.M., CSBA.,. dan diikuti oleh pejabat utama Mako Kormar, para pejabat utama jajaran Pasmar 1 serta melibatkan personil gabungan TNI-POLRI serta instansi Pemerintah Daerah Cianjur Jawa Barat.

Kegiatan di awali dengan sambutan oleh Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksdya Ahmadi Heri Purwono melalui Video Confrence (Vicon) dilanjutkan penanaman bibit sorgum, penyerahan rekor muri yang diterima oleh Bapak Wakasal melalui Vicon,  sambutan oleh Danpasrmar 1 , penyerahan sembako kepada kelompok tani desa, doorstop dan di akhiri dengan foto bersama, ramah tamah dan hiburan.

Komandan Brigade Infanteri 1 Marinir (Danbrigif 1 Mar) Kolonel Marinir Arief Rahman H. Anggorojati, S.E., M.M., CTMP. menyampaikan bahwa dengan melaksanakan program penanaman sorgum diharapkan ada peningkatan kualitas dan keamanan pangan, guna mendukung pemerintah melakukan penerapan budidaya pertanian yang baik (Good Agricultural Practices) dan penanganan pascapanen yang baik (Good Handling Practices), pemenuhan Standar Nasional Indonesia (SNI), serta Pemenuhan Sanitary dan Phytosanitary (SPS) yang akan terus dijaga.

Related posts