Wujud Rasa Syukur, Kodim 1001/HSU-BLG Gelar Do’a Bersama

Amuntai-PW:Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-77, Komando Distrik Militer (Kodim) 1001/HSU-BLG menggelar do’a bersama, bertempat di Aula Makodim 1001/HSU-BLG, Jln Basuki Rahmat no 12, Kec.Amuntai Tengah, Kab. Hulu Sungai Utara, Kamis (18/08/2022)

Kegiatan do’a berasama ini di ikuti oleh Pajurit dan PNS Kodim 1001/HSU-BLG

Dandim 1001/HSU-BLG , Letkol Inf Dhuwi Hendradjaja, S.Sos, M.I. Pol mengatakan, kegiatan do’a bersama dan syukuran yang dilakukan dalam rangka memperingati HUT RI ke 77. Terlebih momentum 17 Agustus inilah kemerdekaan diraih. Serta bangsa Indonesia menjadi bangsa patriot setelah melalui perjuangan.

“Acara ini sebagai wujud syukur kepada tuhan atas segala karunianya yang diberikan selama ini,” kata Dandim.

Oleh karenanya, dengan dilandasi semangat persatuan dan kesatuan, Indonesia menjadi bangsa yang merdeka. Dimana perjuangan darah dan air mata segenap anak bangsa dapat meraih kemerdekaan.

“Semoga dengan diselenggarakannya acara do’a bersama ini menjadikan kita semua lebih kokoh dan bersatu. Sekaligus menggelorakan kembali semangat persatuan dan kesatuan bangsa,”tutup Dandim.(red/mask95).

Related posts