Prajurit Yonranratfib 1 Marinir Saksikan Detik-detik Proklamasi Dalam Rangka HUT RI KE-77 tahun 2022

Jakarta, PW:  Prajurit Batalyon Kendaran Pendarat Amfibi 1 Marinir (Yonranratfib 1 Marinir) menyaksikan langsung detik-detik Proklamasi dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia Ke-77 bertempat di Mako Yonranratfib 1 Marinir Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan. Rabu (17/08/2022).

Dalam Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 yang jatuh tepat pukul 10.00 WIB tersebut di lakukan secara virtual dikarenakan masih dalam situasi pandemi Covid-19 meski di gelar secara Virtual namun tidak mengurangi kehikmahan prajurit Yonranratfib 1 Marinir.

Sementara itu komandan Batalyon Ranratfib 1 Marinir Letkol Marinir Agus Setiyo Budi, M.Tr.Opsla., menyampaikan, “hari ini tepat tanggal 17 Agustus 2022 adalah hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, semoga Indonesia pulih lebih cepat bangkit lebih kuat,” ungkapnya.

Kegiatan tersebut selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Magrono, S.E., M.M., jaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara.

Related posts