Jaga Kemampuan Fisik, Prajurit Yonif 5 Marinir Laksanakan Latihan Hanmars

(Situbondo) PW : Dalam rangka menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang membangun sumber daya manusia yang unggul dan profesional, serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, prajurit Yonif 5 Marinir melaksanakan latihan Hanmars di Desa Baderan menuju Savana Cikasur, Gunung Argopuro Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. Selasa (16/08/2022).

Di titik start taman Plaza Cikasur Savana kegiatan latihan Hanmars tersebut dilepas langsung oleh Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir I Gede Edy Supryadi, M.Tr. Hanla., M.Tr(Han) kemudian prajurit melaksakan perjalanan menuju ketinggian 2225 MDPL  Savana Cikasur dengan menempuh jarak kurang lebih 18,8 kilometer dengan medan tanjakan, turunan dan cuaca yang cukup ekstrim.

Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyono, CTMP menyampaikan bahwa latihan Hanmars tersebut sebagai upaya pembinaan satuan untuk menjaga dan memelihara kemampuan fisik serta kekompakan prajurit petarung Gurita Cakti.

Dalam pelaksanaan kegiatan latihan Hanmars tersebut seluruh prajurit tetap memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan (Zero Accident)

Related posts