(Surabaya)PW: Dalam rangka menindak lanjuti perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang membangun SDM unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, Komandan Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Danyonkomlek 2 Mar) mencanangkan program “Cinta dan Kasih Sayang Prajurit kepada Si Buah Hati di hari Weekend” di wilayah Surabaya dan Sekitarnya Sabtu (13/08/2022).
Kegiatan ini merupakan Bintal Fungsi Komando, kegiatan untuk meningkatkan moril dan mental prajurit melalui pembinaan keluarga. Salah satu ungkapan cinta serta kasih sayang seorang prajurit, di hari Weekend dengan meluangkan waktu untuk mengantar buah hati ke sekolah , akan membuat anak merasa bangga terhadap orangtuanya dan meningkatkan semangat belajar. Bukan berarti waktu kita hanya untuk kedinasan tetapi waktu juga penting untuk anak dan istri dirumah. Hal tersebut merupakan bukti Marinir tidak hanya bertanggung jawab di medan tugas atau medan operasi, tapi beginilah yang dilakukan prajurit Yonkomlek 2 Marinir terhadap keluarganya.
Danyonkomlek 2 Mar Mayor Marinir Mohammad Wawan Abidin, M. Tr. Opsla berpesan kepada seluruh prajurit Yonkomlek 2 Mar agar meluangkan waktu di hari Weekend untuk fokus kepada keluarga dirumah. Dengan Tema “Weekend Untuk keluarga” Ini merupakan program Danyonkomlek 2 Mar.
Dengan adanya kegiatan ini maka akan tercipta keluarga yang damai dan harmonis sehingga akan sangat menunjang kinerja yang baik, sukses akan dapat diraih dengan kehidupan yang seimbang antara kedinasan dan kasih sayang keluarga pungkasnya.