Jamin Validitas Data Pemain, Panitia Liga Santri Gelar Screening 

Palangka Raya -PW: Panitia Liga Santri Piala Kasad wilayah Korem 102/Pjg, menggelar screening di aula Makorem terhadap para pemain yang akan berlaga di tingkat Korem 102/Pjg pada hari Sabtu (6/8).

Screening dilaksanakan oleh Kanwil Kemenag dan Asprov PSSI Kalteng. Bertindak selaku pimpinan screening, Rip’ah yang sehari-hari menjabat sebagai pelaksana seksi pondok pesantren dan Ma’had Aly Kanwil Kemenag Kalteng.

Selaku yang berwenang, kepada media, Rip’ah menyatakan,”Screening ini bertujuan untuk memperoleh data yang valid dari pemain yang akan berlaga dalam liga santri piala Kasad tingkat Korem 102/Pjg yang akan berlangsung dari tanggal 8-12 Agustus 2022. Screening ini sangat penting, agar pemain yang berlaga di liga santri nanti benar-benar murni santri dari pondok pesantren. Bukan pemain dari hasil perekrutan yang tidak sah”, tandas nya.

Lebih lanjut dikatakan, hasil screening pemain semuanya memenuhi syarat dan dapat berlaga di pertandingan liga santri piala Kasad tingkat Korem 102/Pjg. Alhamdulilah, semua lancar.

Sementara itu di tempat terpisah, Komandan Korem 102/Pjg, Brigjen TNI Yudianto Putrajaya, menyambut baik kelancaran screening pemain liga santri tingkat Korem 102/Pjg. Hal ini akan memudahkan panitia dalam mekanisme kegiatan berikutnya, yaitu temu teknik yang akan digelar pada hari Minggu (07/8).

“Selain sebagai prosedur standar dalam pertandingan resmi, screening juga merupakan wahana edukasi bahwa tertib itu baik”, tandas perwira tinggi dengan bintang satu di pundaknya.

Related posts