Amuntai-PW:Salah satu usaha meningkatkan strategi pertahanan yang diperankan oleh TNI sebagai komponen utama melalui gelar komando wilayah (Satuan KOWIL), Kodim 1001/HSU-BLG menggelar kegiatan teritorial. Senin(11/7/2022)
Dalam hal ini Kodim 1001/HSU-BLG mengadakan kegiatan pembinaan kesiapan aparatur kewilayahan dan kemampuan teritorial (BINSIAP APWIL DAN PUANTER) semester II TA. 2022, yang diikuti oleh para Babinsa dari jajaran Kodim 1001/HSU-BLG.
Bertempat di Aula Makodim 1001/HSU-BLG Jln. Basuki Rahmat No 12, Kec. Amuntai Tengah, Kabupaten Hulu Sungai Utara, Kegiatan ini dilaksanakan.
Mewakili Komandan Kodim 1001/HSU-BLG acara ini dibuka oleh oleh Mayor Inf Eko Santoso selaku Kepala Staf Kodim 1001/HSU-BLG menyampaikan harapannya, “saya harapkan setiap prajurit teritorial dapat menjabarkan strategi Binter kedalam setiap kegiatan pembinaan teritorial yang aplikatif sesuai dengan tuntutan situasi dan kondisi saat ini” harapnya.
Kapten Inf Eko Wibowo dan Kapten Arm Supiandi selaku Perwira Staf Kodim 1001/HSU-BLG pada kesempatan ini juga memberikan materi mengenai “Sikap Teritorial dan Metode Binter” yang mana wajib di miliki oleh setiap Babinsa dalam menjalankan tugas sehari-hari di wilayah binaan masing-masing.
Turut hadir memberikan materi dari dinas BPBD Kab. Balangan Bpk. Rudiansyah selaku Staf Teknisi Mesin Peralatan, beliaunya memberikan wawasan kepada seluruh peserta tentang penyelenggaraan penanggulangan bencana.
Semoga dengan diselenggarakannya kegiatan ini akan menambah maupun meningkatkan strategi para Babinsa dalam menjalankan tugas kewilayahan, sehingga tercapainya hasil sesuai dengan yang diharapkan.(red/mask95)