Sukabumi, PW: Dalam rangka menindaklanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, Satu Kompi Yonif 2 Marinir melatih kemampuan bertempur dengan melaksanakan Latihan TW. II TA. 2022 yang berlokasi di Jampang Tengah Sukabumi Jawa Barat, Sabtu 25/06/22.
Memasuki hari ke tiga satu Kompi pasukan Yonif 2 Marinir DPP Lettu Mar Rido Arif Atmaja (Danki Cordova), telah menyelesaikan tahap demi tahap latihan tingkat perorangan yaitu taktik dan teknik serta aplikasi secara langsung di medan latihan yang meliputi menembak reaksi, menembak malam, sanjak, samaran, perlindungan, gerakan perorangan, dan IMMP serta mountainering.
Dalam arahannya, Kapten Marinir Antok Putra K yang menjabat sebagai Ka Rahlat 1 Latihan, menyampaikan bahwa kegiatan latihan TW. II TA. 2022, akan dijadikan sebagai tolak ukur kemampuan para prajurit. Untuk itu, keberhasilan suatu tugas tidak hanya tergantung pada pelaksanaan taktik tetapi juga sangat tergantung dari kepemimpinan dan peranan para komandan Kompi untuk mengaplikasikan para anggotanya di tiap-tiap struktur yg telah dibentuk dalam setiap tingkatan dan perorangan tiap-tiap prajuritnya.
“Latihan tersebut bertujuan untuk mengukur kemampuan prajurit serta kesiapan dalam menghadapi operasi militer perang maupun operasi militer selain perang”, tambahnya.