Danki A Yonmarhanlan I Belawan Hadiri Safari Ramadhan Tahun 1443H/2022 M Kota Medan

Medan, PW:  Menindak lanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., yakni jalin soliditas dengan segenap komponen unsur pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan, Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) I Mayor Marinir Indra Fauzi Umar diwakili Danki A Yonmarhanlan I Lettu Marinir Imran menghadiri acara Safari Ramadhan tahun 1443 H/2022 M yang dihadiri Wakil Walikota Medan Bapak Aulia Rahman S.E di Mesjid Raya Al Hasanah jalan raya Medan Tenggara kelurahan Binjai Kecamatan Medan Denai, Medan ( 18/04/2022 ).

Acara dimulai dengan sambutan dari Ketua BKM Mesjid Raya Al Hasanah  Bapak Muhammad Dalin S.sos,M.Ikom, kemudian dilanjutkan penyerahan bantuan secara simbolis oleh Wakil Walikota Medan  kepada Ketua BKM Mesjid Raya Al Hasanah dan memberikan santunan kepada anak Yatim Piatu dan sesi photo bersama,Arahan dan sambutan dari wakil Walikota medan Bapak H.Aulia Rahman S.E kemudian dilanjutkan dengan tausiah agama oleh Bapak Kh Zulfikar Hayar dan ditutup dengan do’a.

Kemudian Dalam sambutannya  Wakil Walikota Medan menyampaikan untuk membangun Kota Medan jangan lupa mencintai Kota Medan dan mengunakan produk Kota Medan seperti transaksi menggunakan Aplikasi Kota Medan yang tidak lama lagi akan diluncurkan, gunanya agar anggaran yang masuk bisa dikelola untuk pembangunan Kota Medan,Serta mencegah anggaran keluar dari Kota Medan.

Turut Hadir dalam acara Safari Ramadhan pemerintah kota medan,Wakil Walikota Medan, Unsur FKPD Kota Medan serta Muspika Medan Denai.

Kegiatan ini berlangsung dengan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

Related posts