Danyonmarhanlan II Hadiri Pembukaan Pesantren Ramadhan 1443 H Di Masjid Raya Teluk Bayur

Padang, PW: Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) II Padang Mayor Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago mewakili Danlantamal II menghadiri acara Pembukaan Pesantren Ramadhan 1443 H Tahun 2022 di Masjid Raya Teluk Bayur yang bertempat di Jln. Tanjung Priok Teluk Bayur Kecamatan Padang Selatan Kota Padang Sumatera Barat, Sabtu (09/04/2022).

Acara Pembukaan Pesantren Ramadhan ini dimulai setelah dilaksanakannya shalat subuh berjama’ah di masjid Raya Teluk Bayur dan diikuti oleh para pelajar, masyarakat dan para tamu undangan.

Pesantren Ramadhan ini adalah kegiatan rutinitas di bulan suci Ramadhan bagi yang beragama muslim, terutama kepada anak-anak dan para Pelajaran khususnya. Provinsi Sumatera Barat dengan mayoritas masyarakat muslim memberikan program kepada setiap sekolah untuk melaksanakan Pesantren Ramadhan dengan bertujuan untuk menambah keimanan dan ketaqwaan bagi para pelajar sekaligus memberikan penilaian tentang pelajaran keagamaan oleh  sekolah.

Dengan hal ini menunjukkan bahwa antusiasnya masyarakat khususnya warga kota Padang dalam menyambut bulan suci Ramadhan. Sesuai perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M dengan meningkatnya keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME sebagai landasan dalam pengabdian sebagai prajurit Jalasena yang memegang teguh nilai-nilai Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI dan Trisila TNI AL. Kegiatan tersebut pun dihadiri oleh Danyonmarhanlan II, Lurah Teluk Bayur, Babinkamtibmas Kelurahan Teluk Bayur, Sekretaris Kecamatan Padang Selatan dan Kasi Sosial Kelurahan Teluk Bayur.

Danyonmarhanlan II Mayor Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago dalam sambutannya menyampaikan kepada anak-anak didik yang hadir dalam acara Pesantren Ramadhan tersebut bahwa ilmu agama itu sangat penting untuk terus di pelajari dan di amalkan dalam kehidupan sehari-hari. Jadilah generasi muda Islam yang memiliki tanggung jawab dalam menyebarkan ajaran agama Islam serta menjadikan harapan bagi masa depan negara dan bangsa Indonesia, “Ucapnya “.

Related posts