Koramil 1010-02/Tapin Tengah Berbagi Sembako

TAPIN-PW: Bulan Ramadhan, bulan penuh berkah bagi umat Muslim di seluruh Dunia, namun pada saat ini tidak semuanya dapat menjalankan seperti sediakala dikarenakan masih adanya Pandemi Covid-19.

Banyak warga terdampak, baik dalam hal keseharian hingga perekonomian.

Khususnya di Kabupaten Tapin, Hal tersebut menggugah hati aparat teritorial seperti yang dilakukan Koramil 1010-02/Tapin Tengah, dengan cara membagikan sembako kepada warga disekitaran Makoramil setempat.

Dikatakan Danramil 1010-02/Tapin Tengah, Kapten Inf Sukirno Hadi, Kami berinisiatif membagikan sembako kepada warga sekitar Makoramil, yang memang benar – benar membutuhkan.

“Jumlahnya tidak banyak, tidak sampai dua puluh (20) warga, sembako ala kadanya berisi gula, 2 liter minyak goreng, sama Indomie 5 buah,”terangnya, Jumat, (08/04).

Lebih lanjut, Sukirno menambahkan, kegiatan ini bertujuan agar kita bisa merasakan apa yang mereka rasakan, seperti mahalnya harga gula, apalagi minyak goreng.

“Kami berharap, sembako ini dapat diterima dengan baik, jangan dinilai dari jumlahnya namun rasakan manfaatnya,”tuturnya

Sementara itu, Salimi, salah satu penerima sembako mengucapkan terima kasih kepada pihak Koramil Tapin Tengah, yang telah memberikan kepeduliannya kepada kami dengan cara memberikan sembako ini.

“Terima kasih Bapak Danramil dan Babinsa, yang telah peduli kepada Kami, semoga apa yang telah dilakukan saat ini mendapat balasan dari Allah SWT,”ucapnya.(red/mask95).

Related posts