Danyonmarhanlan II dan Prajurit Nya Beserta Ketua Ranting D Bagikan Takjil Kepada Pengguna Jalan Raya

Padang, PW: Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) II Padang didampingi Ketua Ranting D membagikan takjil kepada masyarakat pengguna jalan raya yang sedang melintas di depan Mako Yonmarhanlan II Padang di Jalan Sutan Syahrir Bukit Putus Kecamatan Lubuk Begalung Padang Sumatera Barat, Kamis (07/04/2022).

Sesuai perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M dengan menjaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi Institusi, masyarakat, bangsa dan negara. Dalam pelaksanaan kegiatan itu pun di bantu oleh beberapa personel Yonmarhanlan II dan pengurus Ranting D Cabang 1 Korcab Pasmar 1.

Kegiatan membagikan takjil ini dilaksanakan setelah dilaksanakannya kegiatan upacara dan tradisi kenaikan pangkat Bintara, Tamtama Yonmarhanlan II kala waktu 01 April 2022 di lapangan Mako Yonmarhanlan II Padang. Berbagi dalam kebersamaan merupakan suatu perbuatan yang sangat di dukung oleh Danyonmarhanlan II dan satuan yang selama ini telah berjalannya program Jum’at Berkah yang dilaksanakan setiap hari Jum’at, serta membagikan takjil ini pun merupakan suatu program rutinitas yang dilaksanakan selama di bulan suci Ramadhan.

Setelah pelaksanaan membagikan takjil Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) II Padang Mayor Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago menyampaikan kepada seluruh prajurit

untuk berlombalah dalam berbuat kebaikan, bukan hanya pada saat di bulan suci Ramadhan saja tetapi juga tetap dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari karena itu merupakan bekal bagi kita kelak menuju kehidupan berikutnya (akhirat) “Ucapnya”.

Selama kegiatan berlangsung tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah terjadinya penyebaran virus Covid-19.

Related posts