Latorjab Teritorial Digelar Kodim 1010/Tapin

TAPIN-PW: Pelihara dan tingkatkan kemampuan teknis Prajurit, Kodim 1010/Tapin gelar Latihan Perorangan Jabatan Teritorial (Latorjab Ter) yang dilaksanakan di Makodim setempat.

Diterangkan Danramil 1010-04/Binuang, Kapten Inf Firman selaku Komandan Latihan (Danlat), kegiatan Latorjab Ter perlu dilakukan sebagai metode memelihara dan meningkatkan kemampuan teknis perorangan dalam melaksanakan tugas teritorial di wilayah binaannya masing-masing.

“Kegiatan Latorjab Ter dilaksanakan mulai kemarin Senin 4 Maret hingga 8 April 2022 mendatang, dengan metode Ceramah, Demontrasi, dan praktek lapangan,”ungkapnya

“Jumlah yang ikut dalam kegiatan ini, total ada 124 anggota jajaran Kodim Tapin, materinya ya tentang Tamudi, Tayanrad, Babinsa dan Bintara Tinggi (Bati), Bintara Administrasi (Bamin) Perlawanan Wilayah (Wanwil), Bati Tuud serta Bati Bung,”tutur Danlat, Selasa, (05/04).

Sementara itu saat ditemui di ruangannya, Dandim 1010/Tapin, Letkol Inf Andi Sinrang selaku pimpinan umum latihan menyampaikan bahwa latorjab teritorial ini dilaksanakan untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan prajurit Kodim 1010/Tapin sesuai dengan tingkat keterampilan dan golongan pangkat baik Tamtama maupun Bintara.

“Menyikapi kemajuan Teknologi d era globalisasi saat ini, kesiapan kinerja Satkowil (Satuan Komando Kewilayahan) sangat diperlukan, dengan latorjab teritorial ini setiap prajurit harus mampu mengaplikasikan kegiatan di lingkunga masyarakat, dan berkembang dalam membina Sumber Daya Manusia (SDM) di wilayah binaan teritorialnya,”pungkas Letkol Andi Sinrang.(red/mask95).

Related posts