Penyerahan Jabatan Pasops Komando Latih Korps Marinir

(Pasuruan), PW: Komandan Komando Latih Korps Marinir (Kolatmar) Kolonel Marinir I Made Sukada, S.E memimpin acara penyerahan jabatan Perwira Staf Operasi (Pasops) Kolatmar dari Letkol Marinir Prasetyo Pinandito. M.Tr. Hanla., M.M dan diserahkan kepada Komandan Kolatmar di ruang Lobi Mako Kolatmar Grati, Pasuruan, Kamis (17/03/2022).

Berdasarkan Kep Kasal, ST Dankormar dan SP Dankolatmar Nomer Sprin/III/2022 tanggal 16 Maret 2022 pihak kesatu Pasops Kolatmar menyerahkan tugas dan tanggung jawab jabatan Pasops Kolatmar kepada pihak kedua Komandan Kolatmar.

Dalam rangka penyegaran organisasi, meningkatkan kualitas, inovasi dengan pergantian dan pelepasan jabatan ini diharapkan mampu memberi warna serta membawa dampak yang lebih baik bagi kemajuan Kolatmar.

Merupakan proses yang wajar dan harus dilaksanakan, bukan saja untuk memenuhi proses pembinaan personel dalam peremajaan kaderisasi kepemimpinan, namun lebih dari itu untuk memantapkan manajemen organisasi agar lebih antisipatif dan responsif sesuai dengan arahan Kasal Laksamana TNI Yudo Margono terhadap dinamika lingkungan yang berkembang saat ini.

‘’Saya ucapkan terima kasih atas kinerja dan dedikasi selama menjabat Pasops Kolatmar sehingga semua kegiatan dan latihan dapat terselenggara dengan baik dan lancar, semoga sukses dijabatan yang baru yakni Kadisminpers Kormar,” ucap Dankolatmar.

Seiring juga ucapan terima kasih dan permohonan maaf disampaikan Letkol Marinir Prasetyo Pinandito selama ini kepada para Perwira Staf, Komandan Satlak Kolatmar dan seluruh prajurit Kolatmar atas kerjasamanya serta bimbingan dan arahan Komandan sehingga semua kegiatan dapat terlaksana dengan sukses dan lancar, acara berlanjut dengan ramah tamah dan pemberian cenderamata.

Related posts