Sorong PW- TNI AL/Koarmada III. Komandan Satuan Kapal Amfibi/ Dansatfib Koarmada III Kolonel Laut (P) Elmondo Samuel Sianipar mempimpin penataran pelaku latihan penyiapan Latihan Kesiapsiagaan Operasional /LKO Koarmada III TA 2022 yang diikuti Prajurit Koarmada III, Lantamal XIV Sorong, Yon Marhanlan Lantamal .XIV Sorong dan personel Basarnas Sorong dan KPLP Sorong di Gedung Serba Guna Mako Koarmada III Katapop Kabupaten Sorong Papua Barat. Kamis (17/03/22).
Penataran pada pelaku latihan tersebut disampaikan oleh Letkol Laut (P) Ipul Saipul/ Pasiops Satran Koarmada III yang menjelaskan tentang mekanisme dan skenario latihan yang akan dilaksanakan selama dua pekan kedepan, untuk materi lainnya akan disampaikan pada penataran hari kedua, diantaranya materi SAR oleh Basarnas Sorong, Pertolongan Pertama/Evakuasi Medis pada korban oleh Tim Kes Koarmada III dan Evakuasi Medis Udara/EMU oleh Kmandan Satuan Udara/Dansatud Koarmada III.
Dikatakan Komandan Satfib Karmada III, bahwa Latihan Kesiapsiagaan Operasional/LKO Koarmada III TA 2022, merupakan perintah dari, Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) III, Laksamana Muda TNI Irvansyah, S.H., CHRMP., M.Tr. Opsla sebagai salah satu pelaksanaan dari program Prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana Yudo Margono dalam membangun SDM TNI Angkatan laut yang unggul serta meningkatkan kemampuan TNI Angkatan Laut dalam menghadapi ancaman yang bersifat non-konvensional
Selain itu. latihan tersebut adalah untuk meningkatkan profesionalisme prajurit dan kesiapsiagaan unsur-unsur Sistem Senjata Armada Terpadu (Kapal Perang, Pesawat Udara, Marinir, Pangkalan), yang bersinergi dengan Basarnas, Polri dan instansi terkait lainnya dalam melaksanakan operasi pencarian dan penyelamatan (SAR) di wilayah kerjanya,