HALSEL, PW: Bertempat di Aula Kantor Bupati, Sebanyak 30 Kepala Kecamatan (Camat) yang ada di Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) di ambil sumpah jabatan nya oleh Bupati Halmahera Selatan H.Usman Sidik, dan di antara nya yaitu kepala kecamatan Gane Timur Selatan Abdullah Rustam.M.Orbo, Senin (14/03)
Abdullah Orbo saat di temui media ini usai pelaksanaan pengambilan sumpah jabatan menyampaikan bahwa sebagai camat yang baru di beri tanggung jawab lewat pelantikan tadi kami siap mengsukseskan apa yang menjadi program Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Halsel yaitu meningkatkan pelayanan publik di wilayah kami masing-masing dan meningkatkan disiplin aparatur sekaligus menata kembali urusan administrasi perkantoran yang selama ini terkesan belum tertib.
“Sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami sebagai camat untuk melaksanakan layanan publik yang baik untuk masyarakat tempat di mana kami di tugaskan untuk itu akan kami mulai dengan penataan administrasi perkantoran dan meningkatkan kedisiplinan aparatur guna mewujudkan layanan publik yang baik dan terintegrasi bagi masyarakat,” ucap Abdullah.
Abdullah bilang usai pelaksanaan pelantikan juga di lanjutkan dengan rapat bersama antara Bupati, Sekritaris Daerah (Sekda) dan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dengan 30 kepala kecamatan yang baru saja di Lantik.
“Dalam rapat tersebut Bupati meminta agar para camat dan seluruh stachholder untuk lebih konsentrasi pada capaian percepatan vaksinasi dosis dua dan 3 serta vaksinasi anak usia 6 sampai 11 tahun, yang di tandai dengan penandatanganan pakta integritas, selain itu juga harapan pak bupati Agar para camat dapat mengusulkan jabatan dalam struktur pada kantor camat masing masing yang selama ini masih kosong,” tutur Abdullah.
Menurut Abdullah Bupati juga dalam rapat tersebut menyampaikan kepada kami sebagai camat di masing-masing kecamatan, bahwa aparatur di tingkat kecamatan jika kinerja kerja nya baik dan profesional dalam menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat maka beliau akan memberi riword, tetapi jika terkesan apatis dan acuh tak acuh maka dalam jangka tiga bulan kedepan akan di adakan evaluasi kembali dan tidak segan segan untuk melakukan perbaikan kembali.
“Apa yang menjadi harapan pak Bupati ini akan saya sampaikan dan tindaklanjuti kepada aparatur di kecamatan Gane Timur Selatan sehingga dapat lebih meningkatkan kinerja kerja dan lebih profesional dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara,” ucap nya.
Abdullah juga menambahkan untuk Kecamatan Gane Timur Selatan kedepan kami akan fokus pada pembangunan rumah Al-Quran yang menjadi fokus pembinaan nilai-nilai agama untuk melahirkan generasi muda yang Qur’ani di setiap desa dalam wilayah kecamatan Gane Timur Selatan yang di mulai dengan akan di adakan STQ tingkat kecamatan.
“Hal ini menjadi konsentrasi kami sebagai camat di masing wilayah kerja kami yaitu kecamatan Gane Timur Selatan, karena ini juga merupakan harapan Bupati yaitu pembinaan nilai-nilai agama kepada generasi muda Halsel dan akan di pantau langsung oleh Bupati,” tutup Abdullah…@/Riswan