UJI NILAI PERORANGAN DASAR (UNPD) PRAJURIT KIMA MENBANPUR 2 MAR MELAKSANAKAN LARI LINTAS ALAM

(Surabaya), PW: Dalam rangka menindak lanjuti perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang membangun sumber daya manusia yang unggul dan profesional, serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, Prajurit Kompi Markas Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir ( Kima Menbanpur 2 Mar) mengasah kemampuan dan ketangkasan prajuritnya melalui Uji Nilai Perorangan Dasar (UNPD) TW I Ta. 2022 lari lintas alam yang dilaksanakan di kesatrian Marinir Soetedi Senaputra Karangpilang Surabaya Senin, (14/03/2021)

Kegiatan yang dipimpin oleh KAUDK (Kepala urusan dalam Kesatrian) Lettu Marinir Yuliono dan diikuti oleh seluruh prajurit, tersebut diawali dengan apel pagi dilanjutkan senam pemanasan, kemudian pemeriksaan kesehatan (Tensi) dan melaksanakan Latihan Halang Rintang dengan membawa perlengkapan perorangan seperti kopel, senjata organik dan helm tempur.

Sebagai tantangan pada kegiatan latihan kali ini sengaja diadakan uji nilai perorangan yang bertujuan untuk memberikan semangat dan motivasi kegigihan prajurit dalam meraih waktu tercepat lari lintas alam pada jarak kurang lebih 5 kilometer mencakup rute area Daerah Basis Angkatan Laut (DBAL).

Dalam kesempatan itu Wakil Komandan Kompi Markas Menbanpur 2 Mar Kapten Marinir Edy Harijanto selaku Palakhar menyampaikan, tujuan dilaksanakannya lari lintas alam ini adalah untuk membangun kualitas personel yang memiliki kemampuan fisik dan mental yang baik sekaligus sebagai sarana untuk memupuk kekompakan prajurit dalam menyongsong tugas pokok Satuan.

Lebih lanjut Wadan Kima Menbanpur 2 Mar juga menyampaikan, selain untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan fisik dan mental, tentunya latihan ini juga berguna untuk mencari bibit unggul atlet pelari yang suatu saat siap untuk mengikuti lomba ketangkasan di lingkungan Korps Marinir maupun event-event lainnya.

“Kepada seluruh prajurit agar melaksanakannya dengan gembira dan semangat untuk bisa meraih waktu tercepat, tentunya ada hadiah tersendiri bagi prajurit yang terbaik pada kegiatan lari lintas alam ini tanpa mengabaikan faktor keselamatan sebagai prioritas utama dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19,”

Related posts