Semangat Dan Ceria Anak-Anak Paud Usia Dini ” Gruduk Dantangi Markas TNI Kodim 1006/Banjar

MARTAPURA-PW:Mengenal TNI sejak usia dini merupakan kegembiraan tersendiri bagi siswa taman kanak kanak dan kelompok bermain sekolah ” PAUD IT AL ISHLAH MARTAPURA ” mendatangi Kantor Kodim 1006/Banjar, Kamis (10/2/2022)

Didampingi oleh guru pendamping juga orang tua murid, anak-anak TK PAUD IT AL ISHLAH MARTAPURA ” diterima oleh Bati Pers Peltu Nurohman.

Sangat diapresiasi sekali kunjungan anak anak Paud ini, Nurohman menuturkan karena dengan kegiatan seperti ini dapat memperkenalkan TNI kepada anak-anak TK.

Sehingga mereka mengerti apa itu TNI, selain itu juga untuk memberikan pengetahuan tentang kedisiplinan sejak dini.

“ Saya sangat senang dengan menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19 kunjungan dari anak-anak paud ini karena selain bisa memberikan pengertian secara teori anak anak juga bisa secara langsung melihat apa yang dilakukan oleh bapak-bapak TNI

Materi perkenalan lingkungan,juga materi sangat sederhana diberikan sikap disiplin penghormatan, Baris berbaris serta Kebersihan diri sendiri dengan memakai Masker.

Mereka anak-anak sangat antusias, ini terbukti dengan tawa cerianya mengikuti kegiatan pengenalan lingkungan di Makodim Banjar

Kepala Sekolah PAUD IT AL ISHLAH MARTAPURA Fakhrina Nur Rahmi sangat senang dengan diterimanya anak-anak paud binaannya untuk berkunjung ke Markas Tentara Kodim 1006/Banjar

Hal ini sudah menjadi agenda dari paud untuk memperkenalkan lingkungan sekitar kepada anak-anak sehingga mereka tidak takut akan tetapi bisa mencintai TNI sejak dini.

“ Kegiatan ini kali laksanakan agar anak anak mengerti apa itu TNI dan bagaimana kegiatan nya jadi mereka kalau bertemu dengan bapak-bapak TNI tidak merasa takut, tapi ternyata bapak tentara juga ramah dan menyenangkan,” Ujar Ibu Nur disapa “

Khairunnisa salah satu orang tua murid kalau dia juga baru tahu kali ini kegiatan tentara di Kodim seperti ini

” Saya baru mengerti kegiatan tentara dan pemahaman saya berubah setelah mengerti. Pengertian saya bapak tentara itu galak galak, tetapi ternyata ramah dan menyenangkan terutama kepada naka anak,” Katanya.(red/mask95).

Related posts