TERNATE PW. Komando Distrik (Kodim) 1501/Ternate bersama Polri, Pemkot Ternate dan Pemda Halmahera barat melaksanakan pengamanan ibadah natal 2021 di dua wilayah Kota Ternate dan wilayah Halmahera barat yang merupakan Wilayah teritorial Kodim 1501/Ternate kegiatan pengamanan dalam rangka untuk berikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani yang melaksanakn Malam Misa pada hari Jumat, 24/12/2021.
Dandim 1501/Ternate Letkol Inf Adi Sabaruddin, S.Sos. menyampaikan “Jajaran Kodim 1501/Ternate siap amankan perayaan Natal 2021” “Seluruh jajaran Kodim baik yang ada di wilayah Kota Ternate dan wilayah Halmahera barat dikerahkan untuk melaksanakan pengaman Misa Natal”Jelasnya.
“Di lapangan mereka bergabung dengan unsur Polres Ternate dan yang di wilayah Halbar bergabung dengan Polres Halbar dan Sat Pol PP serta Dishub”kemudian para anggota akan di tempatkan di gereja – gereja yang melaksanakan malam misa..ungkapnya..
Mereka akan melaksanakan tugas untuk mengamankan jalannya perayaan Natal dan memastikan tidak ada hal-hal yang dapat merusak suasana perayaan Natal”ungkapnya
“Kami harapkan dengan kehadiran petugas keamanan di Geraja-Geraja dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat yang merayakan Natal” Dandim menyampaikan harapannya….@/red