Wujud Kepedulian di Masa Pandemi Covid-19, Prajurit Yonif 2 Marinir Membagikan Nasi Kotak Kepada Masyarakat

Jakarta, PW: Sebagai salah satu wujud perhatian di masa pandemi Covid-19 ini, prajurit Batalyon Infanteri 2 Marinir (Yonif 2 Marinir) melakukan aksi sosial bertema “Jumat Berkah” dengan memberikan Nasi Kotak Gratis kepada warga masyarakat yang berada di sekitar pinggiran jalan Ciputat, Jakarta Selatan, Jumat (17/12/2021).

Kegiatan “Jumat Berkah” ini rutin diselenggarakan setiap seminggu sekali yaitu pada hari jumat, makanan tersebut di bagikan kepada masyarakat kecil yang secara ekonomi harus berusaha sekuat tenaga untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 2 Marinir Letkol Marinir Sri Utomo, M.Si(Han)., M.Tr.Opsla., menyampaikan semoga makanan yang diberikan dapat bermanfaat, walaupun tidak banyak, semoga bisa meringankan beban saudara kita di masa pandemi Covid-19 saat ini, serta bernilai menjadi amal ibadah dari Tuhan Yang Maha Esa.

Dalam kegiatan “Jumat Berkah” tersebut tetap mematuhi protokol kesehatan guna untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Related posts