HALBAR PW. DANRAMIL 06/Loloda. Kodim 1501/Ternate Letda Inf Yus Budi Harto, A.Md.Kep beserta 3 orang anggota Koramil 06/Loloda turun ke sekolah melaksanakan pendisiplinan protokol kesehatan (prokes) terhadap Siswa-Siswi SD Negeri 48 di Desa Kedi, Kec. Loloda, Kab. Halbar Maluku Utara, Sabtu (04/11/2021).
Sebagai Aparat kewilayahan harus semangat didalam mendisiplinkan protokol kesehatan (Prokes) kepada warga binaannya. Seperti yang dilakukan Koramil 06/Loloda yang setiap hari selalu menghimbau warga binaannya untuk selalu mematuhi Protokol kesehatan. Terutama disekolah – sekolah.
Pada hari ini Koramil 06/Loloda terjun ke Siswa-Siswi SD Negeri 48 di Desa Kedi, Kec. Loloda, Kab. Halbar. Untuk mengecek langsung dan menghimbau siswa – siswi agar selalu mematuhi prokes dalam Proses Belajar Mengajar.
Tujuan dari prokes adalah untuk memutus mata rantai covid-19 dilingkungan sekolah yang terdapat banyak siswa – siswi dalam suatu ruangan. Serta Edukasi tentang covid-19 kepada siswa – siswi.
Letda inf.Yus Budi Harto, A.Md.Kep menyampaikan ” Pendisiplinan Protokol Kesehatan ( Prokes ) bagi siswa – siswi sangat penting. Karena mereka belum mengerti tentang dampak covid – 19. Maupun covid -19 itu sendiri. Sehingga kita perlu memberi edukasi kepada mereka “.
” Semoga siswa – siswi bisa menerapkan disiplin protokol kesehatan dengan 5 M yaitu : Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menghindari kerumunan dan Mengurangi mobilitas dalam kehidupan sehari – hari “. Pinta Danramil.
Kepala sekolah SD Negeri 48 di Desa Kedi, menyampaikan banyak terima kasih kepada Koramil 06/Loloda yang telah menghimbau protokol kesehatan kepada siswa – siswi. Semoga bisa menjadi bekal pengetahuan bagi siswa – siswi dan bisa menerapkan dalam proses belajar mengajar…@/red