(Pasuruan) – PW: Jajaran Jalasenastri Cabang 5 PG Kormar mulai dari Ranting A sampai dengan H beserta Warakawuri mengikuti Komunikasi Sosial (Komsos) Keluarga Besar TNI (KBT) Korps Marinir secara Virtual di satuan- masing, Kamis (18/11/2021).
Acara yang dilaksanakan dari Graha Marinir Mako Kormar Jl. KKO Usman Harun Senen Jakarta Pusat yang dimoderatori oleh Kolonel Mar Didit Hendra dan Putri Khairunnisa S. Kom., tersebut mengusung tema; ” Meningkatkan Bela Negara Dan Memberdayakan UMKM KBT Korps Marinir Menuju Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh “. Kegiatan ini menghadirkan pembicara utama Letjen TNI Mar (Purn) Nono Sampono, S.PI., M.SI., Wakil Ketua DPD RI serta beberapa pembicara diantaranya; Ibu Nannu Hadi Tjahjanto, Ir. Arief P. Moekiyat. MT., May Jen TNI (Mar) Widodo D.P., Ir. Siti Azizah. MBA., Olvah Bwefar Alhamid., Offie Dwi Natalia, M.Psi, Psi., Ibu Hartatik Tisyanto.
Komandan Korps Marinir Mayor Jenderal TNI ( Mar) Suhartono, M. T.r (Han) dalam sambutannya mengatakan Pembinaan potensi maritim dalam rangka mewujudkan pemberdayaan wilayahnya, pertahanan laut sesuai dengan undang-undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI yang meliputi pembinaan Sumber daya manusia (SDM), Sumber Daya Alam (SDA), Sumber Daya Buatan (SDB) untuk menciptakan ruang dan kondisi juang yang tangguh dalam menghadapi ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan. adapun metode pembinaan sumber daya manusia dilaksanakan dengan melalui dengan kegiatan komunikasi sosial seperti yang kita laksanakan hari ini.
” Kegiatan Komsos yang digelar dengan Konsep Diskusi Panel kali ini sebagai Objeknya adalah Keluarga Besar TNI (KBT) Korps Marinir, Purnawirawan TNI, Warakawuri, Jalasenastri dan putra putri korps Marinir yang masih di lingkungan TNI AL “. katanya
Bela negara dapat menyentuh sendi sendi kehidupan masyarakat seperti halnya menyangkut bidang ideologi, politik, budaya khususnya ekonomi. Kegiatan ini memiliki peran strategis dalam menopang pertumbuhan nasional setelah terdampak pandemi Covid 19.
” Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) diharapkan dapat menjadi garda terdepan dalam pilar ekonomi dengan menciptakan lapangan kerja dengan kondisi kerja yg layak, kreativitas serta didukung inovasi teknologi yang berdampak untuk pertumbuhan ekonomi yang eklusif dan berkelanjutan “, tambah orang nomor satu di Korps Marinir ini.
Usia mengikuti kegiatan acara virtual, Masing-masing Ketua Ranting Jalasenastri Cabang 5 PG Kormar memberikan bingkisan dan tali asih dari Ketua Cabang 5 PG Kormar Ny. I Made Sukada kepada Warakawuri yang telah diundang untuk mengikuti kegiatan.