TERNATE PW. Kodim 1501/Ternate. melaksanakan Latihan Penanggulangan Bencana Alam ( Gulbencal ) dalam rangka meningkatkan kemampuan operasi bantuan kemanusiaan yang disebabkan oleh bencana alam. Senin (15/11/2021).
Komandan Korem 152/Baabullah Brigjen TNI Novi Rubadi Sugito, S.I.P.,M.Si. yang diwakili oleh Kepala Staf Korem 152/Baabullah Wawan Subarjo, S.Sos.,M.Si. secara resmi membuka kegiatan latihan Penanggulangan Bencana Alam di wilayah Kodim 1501/Ternate yang bertempat di Aula Lapang Tenis. Kelurahan Santiong. Kecamatan Ternate Tengah. Ternate.
Latihan penanggulangan bencana alam ( Gulbencal ) Kodim 1501/Ternate diselenggarakan oleh Korem 152/Baabullah dengan Komandan Latihan ( Danlat ) adalah Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Novi Rubadi Sugito, S.I.P.,M.Si.
Latihan ini direncanakan akan digelar selama 5 hari ( 14- 19 November 2021 ). Terhitung dimulai dari tanggal 14 November 2021. Melakukan kegiatan Briefing pelaku dengan tetap menerapkan protokol kesehatan selama pelaksanaan latihan.
Dalam sambutannya Komandan Korem 152/Baabullah Brigjen TNI Novi Rubadi Sugito, S.I.P.,M.Si. yang diwakili oleh Kepala Staf Korem 152/Baabullah Wawan Subarjo, S.Sos.,M.Si. menyampaikan kepada seluruh pelaku maupun penyelenggara latihan untuk melaksanakan latihan ini secara serius dan sungguh-sungguh sehingga apa yang menjadi tujuan dan sasaran latihan dapat tercapai.
Dandim 1501/Ternate. Letkol Inf Adi Sabarudin S.Sos. Yang diwakili Kepala Staf Kodim 1501/Ternate Letkol Inf Chandra Putra Rachman, S.H ” menyampaikan bahwa Penyelenggaraan Latihan Penanggulangan Bencana Alam ( Gulbencal ) adalah salah satu Bentuk Tugas Operasi Militer Selain Perang (OMSP) dimasa damai yang bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kewaspadaan serta kesiap – siagaan prajurit maupun satuan dalam rangka mengantisipasi bahaya bencana alam “.
”Saya juga menekankan agar seluruh peserta latihan baik TNI maupun Instansi terkait mampu mencermati dan memahami teori yang diberikan oleh Pemberi Materi selama latihan. Pelihara dan tingkatkan terus kemampuan serta pengalaman yang didapatkan pada pelaksanaan Latihan ini, mengingat tantangan tugas kedepan akan semakin berat dan komplek seiring dengan perkembangan situasi wilayah”, ujar Dandim 1501/Ternate “.
Kami berharap agar hasil latihan penanggulangan Bencana Alam ( Gulbencal ) mampu memberikan gambaran kepada para unsur pimpinan terkait, serta peserta latihan untuk melatih kerjasama dalam penanggulangan bencana alam yang dihadapi di lapangan kedepannya..@/red