NUNUKAN – PW: Komandan Lantamal XIII Laksamana Pertama TNI Edi Krisna Murti didampingi Wadan Lantamal XIII, Para Asisten Danlantamal XIII, Dansatrol, Danyonmarhanlan Xlll, Danlanal Nunukan, Dandenma, Danpomal Lantamal XIII serta perwakilan Prajurit Yonmarhanlan Xlll dan Armed 18 Berau, menghadiri Apel Kehormatan Renungan Suci (AKRS) yang berlangsung di Tugu Dwikora yang terletak disisi barat Alun-alun Nunukan, Jl. Pattimura, Kab. Nunukan, Jum’at (12/11).
Dalam kata motivasi yang disampaikan oleh Danlantamal XIII disampaikan bahwa, memetik dari sekilas sejarah Operasi Dwikora, TNI tidak pernah berpikir bahwa tugas itu dalam rangka untuk kepentingan siapa, namun menunjukkan bahwa TNI adalah prajurit yang loyal kepada pimpinan tertinggi, sama halnya dengan prajurit pejuang Dwikora kala itu yang sedang berlatih, tidak pernah berfikir bahwa pulangnya membawa nama atau membawa dirinya, yang ada hanyalah bagaimana mengemban tugas dengan sebaik-baiknya. “Kalian semua yang hadir disini, jadilah prajurit yang loyal terhadap pimpinan, negara dan bangsa”, pungkasnya.
Diakhir kegiatan, dilaksanakan acara potong tumpeng sebagai bentuk syukur sekaligus selamatan atas peringatan HUT Ke-76 Korps Marinir Tahun 2021.