Yontankfib 1 Mar Laksanakan Sermat Ranpur Kembali Ke Homebase

Jakarta, PW: Usai menjalani Latihan Operasi Amfibi (Latopsfib), Batalyon Tank Amfibi 1 Marinir (Yontankfib 1 Mar) melaksanakan Pergeseran Material (Sermat) Ranpur dari Dermaga Kolinlamil kembali menuju Homebase, Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (30/10/2021).

Kegiatan sermat Ranpur tersebut terdiri dari beberapa gelombang pergeseran, gelombang pertama dilaksanakan masing-masing pergeseran 1 (satu) unit Kendaraan Tempur (Ranpur) jenis BMP 3F dan BTR 50 P menggunakan 2 (dua) unit kendaraan Oplegger (kendaraan pengangkut material tempur).

Kegiatan pergeseran material tempur itu sendiri dipimpin oleh Letda Marinir Fauzi yang sehari-hari menjabat sebagai Danton Kompi Aligator Yontankfib 1 Mar dan didampingi beberapa prajurit Yontankfib 1 Mar yang terlibat dalam Latopsfib tersebut.

“Laksanakan pergeseran Ranpur dari Dermaga Kolinlamil kembali menuju Homebase dengan hati-hati, utamakan faktor keselamatan dan keamanan serta jangan lupa mematuhi protokol kesehatan,” pesan Danyon Tankfib 1 Mar Letkol Marinir Imam Ghazali, M.Tr.Opsla.

Related posts